Seorang pria Kansas sangat membutuhkan cinta, dia rela mengeluarkan US$25.000 atau setara dengan Rp353 juta untuk mencari pacar. Jadi, yang mendapatkan pacar secara cepat tanpa harus mengeluarkan banyak uang, bersyukurlah.
Jeff Gebhart merupakan pria 47 tahun yang ingin mengisi kekosongan di hatinya seperti dikutip dari Global News. Dia bahkan meluncurkan situs web, DateJeffG.com, untuk tujuan tersebut. Situs webnya adalah memoar singkat yang merinci minatnya, persyaratannya, dan bahkan berbagai hal unik di dalam dirinya untuk merayu calon pasangannya.
Iklan pribadi menunjukkan ketertarikannya pada polo dan kemeja berkancing, serta apa pun dengan bendera Amerika tercetak di atasnya, real estat, bir, dan kumpul bersama teman.
Tetap setia pada estetika American Dream-nya, Gebhart merinci kekagumannya pada rumah terbalik. Segala sesuatu mulai dari pembelian dan penjualan, hingga rehabilitasi dan desain kesukaannya.
Dia bahkan memberi calon pasangannya sekilas masa kecilnya hingga kesukaannya ketika sudah beranjak dewasa. Gebhart juga memamerkan sisi petualangannya yang unik di situsnya.
“Saya pernah berlari dengan banteng di Spanyol, melompat dari beberapa pesawat dan bermain snowboard dengan mengenakan kostum kelinci merah muda saya,” tulisnya.
Orang yang beruntung memperkenalkannya dengan wanita akan mendapatkan uang sebesar US$25.000 atau setara Rp353 juta. Namun ada ketentuan akan hal ini supaya Gebhart tidak ketemu dengan wanita materialistis.
“Wanita yang dicalonkan sendiri tidak berhak atas hal ini. Semua harus melalui mak comblang,” ucapnya.
Tentu ini adalah hal yang aneh untuk pria seperti Gebhart.
#ceritacinta